Pertanyaan Tentang Qurban di Amalsholeh
Pertanyaan yang sering muncul tentang qurban di Amalsholeh:
Bagaimana cara memesan Qurban di Amalsholeh?
Pequrban HARUS memesan Qurban lewat link qurban.amalsholeh.com
- Klik qurban.amalsholeh.com
- Pilih lokasi atau qurban termurah sesuai pilihan Anda
- Isi data diri dan pastikan seluruh data diri dan nama pequrban sudah tepat.
- Pilih metode pembayaran.
- Lakukan transfer sesuai kode unik yang diberikan agar transaksi Anda dapat terverifikasi secara otomatis.
Cara Pembayaran:
- Setelah Isi Data Pemesan, klik ‘Selanjutnya’.
- Pilih salah satu Metode Pembayaran lalu klik ‘Bayar’.
- Lakukan transfer sesuai dengan nomor rekening dan jumlah yang tertera. Pastikan Anda memasukan tepat hingga 3 digit terakhir sebagai kode unik demi kemudahan dalam bertransaksi.
- Anda akan mendapatkan notifikasi melalui email atau Whatsapp saat transaksi Anda berhasil.
Apa saja metode pembayaran qurban di Amalsholeh?
Anda dapat memilih salah satu dari metode pembayaran berikut
Transfer manual:
- Transfer Mandiri
- Transfer BCA
- Transfer BRI
Virtual Account:
- BRI Virtual Account
- BCA Virtual Account
- Mandiri Virtual Account
- BNI Virtual Account
- BSI Virtual Account
- Permata Virtual Account
Untuk saat ini, qurban Amalsholeh belum melayani pembayaran via Instant Payment (E-Wallet) dan Dompet Kebaikan.
Kategori qurban seperti apa saja yang ada di Amalsholeh?
- Amalsholeh menyediakan pilihan Qurban Terbaik. Jika memilih kategori ini, Anda tidak dapat memilih lokasi qurban yang diinginkan. Lokasi Qurban ditentukan oleh Amalsholeh dan mitra penyalur sesuai daerah yang paling membutuhkan.
- Atau Anda juga dapat memilih qurban berdasarkan lokasi yang Anda inginkan melalui link berikut: Qurban sesuai lokasi pilihan.
Mengapa harga qurban lebih murah?
Dengan berjualan qurban melalui platform online, partner qurban tidak perlu membayar biaya tambahan (sewa lahan, gaji pegawai, biaya transportasi) seperti ketika berjualan di pinggir jalan. Selain itu, qurban yang dijual oleh beberapa partner qurban di Amalsholeh adalah qurban yang langsung berasal dari tangan pertama peternak di daerah.
Bagaimana cara mengganti nama pequrban?
Hubungi support Amalsholeh di amalsholeh.com/help atau hotline qurban di pojok kanan atas laman qurban.amalsholeh.com
Nama pequrban hanya dapat diubah maksimal 1×24 jam sejak transaksi berhasil
Bagaimana cara pembatalan Qurban?
Hubungi support Amalsholeh di amalsholeh.com/help atau hotline qurban di pojok kanan atas laman qurban.amalsholeh.com
Pembatalan dapat dilakukan maksimal 1×24 jam setelah transaksi berhasil. Dana akan dikembalikan melalui Kantong Donasimu. Jika sudah melebihi dari 1×24, transaksi tidak dapat dibatalkan.
Bagaimana Timeline Qurban Amalsholeh?
- 30 Mei – 11 Juli: Periode pembelian qurban di qurban.amalsholeh.com
- 9 Juli: Idul adha
- 9 Juli – 12 Juli: Periode penyembelihan (di periode ini, pequrban akan dapat notifikasi qurban sudah disembelih via SMS dan email)
- 13 Juli- 13 Agustus: Periode pengiriman laporan qurban oleh mitra Qurban Amalsholeh
Pemberitahuan dan laporan apa saja yang didapatkan pequrban?
- Notifikasi pemesanan qurban Anda sudah diterima dan permintaan segera melakukan transfer.
- Notifikasi transfer berhasil setelah melakukan transfer.
- Notifikasi penyembelihan qurban di antara tanggal 9 Juli – 12 Juli 2022.
- Laporan qurban (foto hewan dan distribusi) dan sertifikat qurban melalui email mitra maksimal H+30 penyembelihan (13 Agustus 2022).
Apakah hewan Qurban sesuai syariah?
Hewan qurban di Amalsholeh sudah dipastikan sesuai syariah oleh mitra qurban Amalsholeh. Hewan qurban sudah lebih dari 1 tahun (kambing) dan 2 tahun (sapi), serta sudah diperiksa kesehatannya oleh tim ahli dan petugas kesehatan.
Bagaimana saya tahu hewan qurban yang saya pesan sudah disembelih?
Anda akan mendapatkan notifikasi dari SMS dan email di antara tanggal 9 Juli – 12 Juli 2022 bahwa hewan qurban sudah disembelih.
Apakah pequrban akan mendapatkan daging Qurban?
Tidak, hewan Qurban akan langsung disembelih dan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan sesuai dengan lokasi Qurban yang dipilih.
Apakah bisa beli untuk Aqiqah?
Tidak bisa, platform ini hanya memfasilitasi keperluan Qurban
Saya terlambat transfer, apa yang harus saya lakukan?
Kami tidak menyarankan Anda untuk tetap melakukan transfer dengan kode unik apabila sudah melebihi batas transfer. Silakan membuat transaksi pembelian qurban lagi, dan melakukan pembayaran sesuai dengan metode pembayaran yang Anda pilih.
Hubungi support Amalsholeh di amalsholeh.com/help atau hotline qurban di pojok kanan atas laman qurban.amalsholeh.com
Saya melakukan kesalahan nominal transaksi, apa yang harus saya lakukan?
Hubungi support Amalsholeh di amalsholeh.com/help atau hotline qurban di pojok kanan atas laman qurban.amalsholeh.com Harap lampirkan bukti pembayaran Anda serta detail qurban yang Anda maksud.
Apakah saya bisa datang ke lokasi untuk menyaksikan qurban saya di sembelih?
Saat ini, mitra qurban Amalsholeh belum bisa memfasilitasi hal tersebut karena wilayah distribusi qurban yang dijangkau yang cukup luas dan tersebar.