Tidak terasa beberapa minggu lagi kita akan memasuki bulan Ramadan. Bulan yang penuh dengan berkah ini tentu ingin Anda isi dengan kebaikan, bukan? Maka dari itu, penting bagi kita untuk menerapkan tips sehat selama Ramadan agar dapat beribadah dengan optimal.
Beberapa tip di bawah ini dapat menjaga tubuh Anda agar tetap bugar saat berpuasa di tengah pandemi:
Sempatkan Sahur
Hukum sahur sebetulnya adalah sunah. Jadi, Anda tidak akan berdosa apabila tidak melaksanakan sahur. Namun, apabila Anda tidak sahur, tubuh pun akan lebih cepat lemas. Akibatnya, Anda akan merasa sangat lapar jauh sebelum waktu berbuka.
Untuk itu, biasakan melakukan sahur satu jam sebelum imsak. Konsumsi makanan yang kaya akan protein dan kurangi konsumsi karbohidrat. Karbohidrat yang berlebihan akan membuat tubuh mudah lapar, terutama apabila aktivitas Anda padat.
Tidur yang Cukup
Bukan hanya pola makan, pola tidur pun harus dijaga saat berpuasa. Jika Anda tidur terlalu larut, tubuh akan lebih mudah lelah. Akibatnya, Anda semakin tidak semangat dalam beraktivitas dan malas-malasan dalam beribadah.
Supaya tubuh lebih segar dan bugar, tidurlah sebelum pukul sebelas malam. Anda akan lebih mudah bangun pada saat sahur dan lebih sehat pada saat harus melakukan aktivitas sehari-hari.
Makan dengan Porsi yang Wajar
Ada banyak orang yang kalap pada saat sahur dan berbuka. Mereka berpikir bahwa agar tidak merasa lapar, porsi makan harus ditingkatkan. Namun, kebiasaan ini justru akan membawa dampak buruk.
Akibat makan terlalu banyak pada saat berbuka dan sahur, tubuh Anda akan mudah lemas dan Anda juga akan mudah terserang kantuk. Selain itu, berat badan Anda pun dapat bertambah drastis. Sebaiknya, makanlah dengan porsi wajar. Anda tidak akan merasa lemas karenanya karena sahur dan berbuka sudah cukup untuk membuat metabolisme tubuh berjalan dengan normal.
Kurangi Makanan Manis
Layaknya karbohidrat, makanan manis juga dapat membuat Anda menjadi lebih mudah lapar, terutama jika aktivitas Anda sangat padat. Jadi, batasi konsumsi makanan dan minuman manis pada saat sahur dan berbuka. Cukup beri kurma atau teh manis hangat dalam daftar menu sahur dan berbuka, imbangi dengan konsumsi makanan berprotein tinggi seperti tempe, tahu, atau daging.
Jangan Tidur Terlalu Lama
Kebiasaan tidur terlalu lama untuk mengurangi waktu puasa juga tidak baik. Anda akan merasa lemas dan terbiasa untuk bermalas-malasan.
Allah SWT sangat tidak suka dengan kebiasaan bermalas-malasan. Selain itu, perilaku ini juga membuat hidup Anda menjadi tidak bermanfaat baik bagi diri Anda mau pun orang lain.
Mengkonsumsi Vitamin, Buah-Buahan, dan Sayuran
Pada musim pandemi ini, daya tahan tubuh harus dijaga supaya Anda tidak mudah terserang berbagai macam penyakit, termasuk penyakit COVID-19. Saat sahur dan berbuka, konsumsi sayur, buah-buahan, dan tambahan multivitamin dengan rutin. Jangan lupa untuk meminum banyak air putih supaya semua nutrisi dapat terserap dengan sempurna.
Berolahraga Ringan
Tips sehat saat Ramadhan yang terakhir adalah olahraga. Puasa dan pandemi tidak perlu menjadi alasan untuk tidak berolahraga. Olahraga sangat penting untuk menyeimbangkan metabolisme tubuh dan memaksimalkan proses sekresi zat-zat yang tidak diperlukan oleh tubuh.
Waktu terbaik untuk berolahraga saat puasa adalah di pagi hari dan beberapa waktu sebelum berbuka. Tidak perlu melakukan olahraga berat, cukup lakukan olahraga ringan seperti jogging atau senam.
Dengan melakukan berbagai tips sehat saat Ramadan di atas, tubuh Anda pun akan menjadi prima pada bulan penuh berkah dan ibadah pun akan lebih optimal dilakukan. Jangan lupa juga untuk menahan emosi Anda dan terus menerapkan ilmu ikhlas agar bulan ini membawa kebaikan bagi Anda dan orang di sekitar Anda.